UNDAWN Farming Camp Contribution Points
Camp Contribution Points di perlukan ketika ingin mengupgrade skill training dan juga membeli beberapa material di contribution shop.
Gambar Camp Contribution Shop
Salah satu syarat untuk mendapatkan camp contribution points pastinya harus memiliki camp, dan dengan memiliki camp terbukalah schedule aktivitas camp. Beberapa aktivitas camp bisa di lakukan setiap hari seperti : Limited Time Goodies, Bonfire Party, Request for Supplies, dan Daily Supplies. Ada juga beberapa yang memiliki hari tertentu.
Camp activity pada hari tertentu biasanya memiliki tingkat kesulitan dan point yang cukup banyak seperti : District13, Assault on the Eagles, Camp Competition, Fishing Competition(sangat mudah), Guard Noah, Attack on Radiation Island, Radiation Island Zombies, dan Radiation Island Suply Van. Beberapa dari camp activity pada hari tertentu adalah PVP.
Jika ingin bermain santai, disarankan untuk melakukan daily camp activity yang ada pada paragraf pertama. Sebaliknya jika ingin bermain competitive untuk mendapatkan posisi di leaderboard pastikan lakukan semua objective diatas setiap hari, dan coba naikan rating seluruh anggota camp agar mendapatkan hasil yang maksimal. Satu hal terakhir yang tidak ada pada schedule adalah Homestead rating. Homestead rating dapat dinaikan dengan cara memperbanyak structure, banyak player yang menggunakan cara membuat jendela yang akan di gabungkan dengan tembok serta menaruh banyak lemari pada homestead juga bisa mempengaruhi homestead rating, dan mulai mendekorasi bagian lahan homestead dengan furniture seperti grass ground yang bisa di beli di shop > homstead > sedikit geser kebawah > tekan atau klik icon tiles (untuk decoration ini sangat menguras banyak gold coins). Camp akan mudah di kenali jika berada pada leaderboard maka menurut saya penulis homestead rating leaderboard merupakan salah satu camp contribution dalam hal mempromosikan sebuah camp.
Blog ini ditulis berdasarkan pengalaman penulis : ZeroStr Youtube : @ZeroStr. Jika ada yang salah kata, mohon maaf.
Komentar
Posting Komentar